Daftar Isi:
Baca Juga : Penanganan Pest Control Pada Apartement
Strategi Efektif Pengendalian Hama
Hama merupakan ancaman serius bagi industri hotel. Kehadiran hama seperti serangga, tikus, dan hewan pengerat lainnya dapat merusak reputasi hotel, mengganggu kenyamanan tamu, dan bahkan menimbulkan risiko kesehatan. Oleh karena itu, penting bagi hotel untuk menerapkan strategi pengendalian hama yang efektif. Berikut beberapa strategi yang dapat diterapkan:
Selamatkan tamu segera = selamatkan bisnis Anda secara jangka panjang.
1. Pencegahan:
- Sanitasi: Menjaga kebersihan hotel adalah kunci utama pencegahan hama. Bersihkan area dapur, ruang tamu, dan kamar tidur secara menyeluruh dan teratur. Pastikan tidak ada sisa makanan atau sampah yang tertinggal.
- Perbaikan struktur: Periksa dan perbaiki kerusakan struktur bangunan yang dapat menjadi tempat masuk hama. Tutup lubang, celah, dan retakan pada dinding, lantai, dan langit-langit.
- Penyimpanan: Simpan makanan dan bahan makanan dengan wadah yang rapat dan kedap udara.
- Pembuangan sampah: Kelola sampah dengan baik. Gunakan tempat sampah yang tertutup rapat dan buang sampah secara teratur.
2. Pemantauan:
- Lakukan inspeksi rutin di seluruh area hotel untuk mencari tanda-tanda keberadaan hama.
- Gunakan perangkap hama untuk memantau dan menangkap hama.
- Latih staf hotel untuk mengenali tanda-tanda keberadaan hama dan melaporkannya kepada pihak yang bertanggung jawab.
3. Pengendalian:
- Pengendalian hama non-kimia: Gunakan metode pengendalian hama non-kimia seperti perangkap mekanis, predator alami, dan feromon untuk mengurangi populasi hama.
- Pengendalian hama kimia: Gunakan pestisida hanya sebagai pilihan terakhir. Pastikan pestisida digunakan oleh teknisi yang terlatih dan bersertifikat.
Jenis – jenis Hama
Bagi pebisnis hospitality, munculnya hama secara intens adalah munculnya awal bencana. Beberapa jenis hama yang bisa mendadak muncul dan berkembang dengan cepat pada lingkungan hotel/ bisnis hospitality lainnya yaitu:
- Rayap
- Kutu kasur
- Semut
- Lalat
- Nyamuk
- Tikus
- Atau bahkan hewan buas
Dampak Negatif Hama Pada Hotel
Hama hama tersebut seolah tamu yang tidak diinginkan kehadirannya. Yang lebih buruk, mereka tidak hanya bertamu, tetapi justru tinggal dan berkembang biak.
Dampak negatif infasi hama pada hotel antara lain:
- Ancaman gigitan, gatal, perasaan jijik, dll
- Dampak kesehatan
- Menimbulkan stress dan kurang nyamannya tamu tinggal
- Mengundang review buruk ketidaknyamanan tamu
- Dampak buruk pada image perusahaan
- Ancaman kerusakan properti
Mungkin bagi pebisnis properti, menunda pembasmian hama adalah langkah hemat. Tetapi jika dipikirkan secara jernih, detail dan logis, membasmi hama secara SEGERA justru merupakan langkah penghematan, dibanding ketika sudah parah dan banyak hal rusak harus dibangun ulang.
UMAS Jasa Pest Control
UMAS menerapkan program Pengendalian Hama Terpadu (IPM) berupa langkah-langkah proaktif untuk mencegah hama menyerang aset dan properti Anda dengan identifikasi, pemberantasan berdasar teknik IPM yaitu:
- Pemantauan rutin
- Perawatan lanjutan khusus sesuai kebutuhan
- Pelaporan komprehensif
- Pemberian garansi.
Program tersebut akan kami terapkan pada beberapa metode pembasmian hama pada hotel, antara lain:
- Thermal fogging
- Mist blower
- Cold fogger
- Spraying
- Baiting.
Metode tersebut tentu saja kami kondisikan sesuai dengan kebutuhan Anda, tingkat kesulitan, dan kondisi lingkungan sekitar. Istilahnya, kami memberikan layanan custom pada setiap pelanggan kami, karena kami sadar semua pelanggan kami berhak dan mendambakan service terbaik dan paling ampuh dalam kasus pembasmian hama.
Hubungi UMAS Jasa Pest Control
Anda bisa langsung menghubungi UMAS Pest Control melalui nomor Handphone berikut (Customer Service 24 jam) untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Segera pastikan rumah serta bangunan Anda aman dan terbebas dari serangan hama bersama UMAS ahlinya jasa pembasmi hama.